Profil
Sebelum babak kualifikasi dimulai, negara ini dinilai akan kalah bersaing dengan Polandia dan Republik Ceko. Kenyataannya justru Slovenia yang bisa lolos walau harus melalui babak play off. Afrika Selatan akan menjadi pengalaman kedua bagi negara berpenduduk dua juta jiwa itu di putaran final Piala Dunia. Sebelumnya, Slovenia medapatkan pengalaman pertamanya di Piala Dunia 2002. Pasukan yang dilatih Matjaz Kek punya lini pertahanan yang sangat kuat.
Dari 10 pertandingan kualifikasi, mereka hanya kebobolan empat kali. Bergabung di Grup C bersama Inggris, Amerika Serikat dan Aljazair, perlu kerja ekstra keras dan banyak keberuntungan bagi Slovenia untuk bisa lolos ke fase kedua.
Road to Africa
Slovenia menempati posisi runner up grup di babak kualifikasi di bawah Slowakia. Artinya mereka harus menempuh jalur play off untuk bisa lolos ke Afrika Selatan. Lawan yang mereka hadapi di play off sangat berat, Rusia. Dengan pelatihnya, Guus Hiddink, Rusia yang punya Arshavin dan Pavlyuchenko jelas bukan lawan ringan. Namun prediksi tinggal prediksi. Slovenia akhirnya bisa lolos berkat keunggulan agrsivitas gol di kandang lawan.
Fakta Singkat
Julukan: -
Pelatih: Matjaz Kek
Partisipasi: 1 kali
Prestasi terbaik: Putaran pertama 2002
Tidak ada komentar:
Posting Komentar